Selasa, 15 Februari 2011

Psikologi Pendidikan dan teknologi pembelajaran

Bagaimanakah Prinsip Learner-Centered ??

       Prinsip Learner-Centered adalah sebuah prinsip yang menekankan pembelajaran dan pelajar yang aktif dan reflektif.Prinsip-prinsip ini mengandung implikasi penting bagi cara guru merancang dan mengajar,karena prinsip-prinsip tersebut didasarkan pada riset tentang cara belajar paling efektif pada murid.

       Prinsip Learner-Centered dapat diklasifikasikan berdasarkan 4 faktor :
  • Faktor Kognitif dan Metakognitif
  • Faktor Motivasi dan Emosional
  • Faktor Sosial dan Developmental
  • Faktor Perbedaan Individual
Prinsip Learner-Centered baik dikembangkan disetiap jenjang pendidikan.Karena menuntut murid lebih aktif dan dapat berfikir kritis.Metode Learner-Centered mendorong guru untuk memberikan murid kesempatan berpikir sendiri dan menemukan cara menyusun dan mendapatkan pengetahuan.Tetapi harus tetap dalam pantauan guru.

Beberapa strategi Instruksional Learner-Centered
  1. Pembelajaran Berbasis Problem menekankan pada pemecahan problem kehidupan nyata.Murid mengidentifikasi problem yang ingin mereka kaji,kemudian mencari materi dan sumber bahan lain yang mereka butuhkan untuk menangani problem tersebut.Guru bertindak sebagai pembimbing,membantu murid memonitor upaya pemecahan mereka.
  2. Pertanyaan esensial adalah pertanyaan yang merefleksikan inti dari kurikulum,hal paling penting yang harus dieksplorasi dan dipelajari oleh murid.
  3. Pembelajaran Penemuan adalah pembelajaran dimana murid menyusun pemahaman sendiri.Guru memfasilitasi pembelajaran penemuan ini dengan memberi aktivitas yang merangsang muriid untuk mencari tahu.Pembelajaran penemuan sangat efektif dalam pelajaran sains.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar