Senin, 11 April 2011

PENDIDIKAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS

Bagaimana Hubungan Dukungan Orang Tua dengan Prestasi Belajar Anak Retardasi Mental?

Retardasi Mental (mental retardation) adalah keterlambatan yang mencakup rentang yang luas dalam perkembangan fungsi kognitif dan social (APA,2000);Retardasi mental didiagnosis berdasarkan kombinasi dari 3 kriteria :

  1. Skor rendah pada tes intelegensi formal (skor kira-kira 70 atau di bawahnya)
  2.  adanya bukti hendaknya dalam melakukan tugas sehari-hari dibandingkan dengan orang lain yang seusia dalam lingkup budaya tertentu, dan
  3.  perkembangan gangguan terjadi pada usia 18 tahun

Penyebab Retardasi Mental

  • Sindrom Down dan Abnormalitas Kromosom Lainnya.sindrom down adalah kondisi yang disebabkan oleh adanya kelebihan kromosom pada pasangan ke-21 dan ditandai dengan retardasi mental serta anomli fisik yang beragam.
  •  Sindrom Fragile X dan Abnormalitas Genetic Lainnya.Sindrom fragile X merupakan bentuk retardasi mental yang diwariskan dan disebabkan oleh mutasi gen pada kromosom X
  •  Phenylketonuria (PKU) 
Merupakan gangguan yang menghambat metabolisme asam phenylpyruvic, menyebabkan retardasi mental kecuali bila pola makan amat dikontrol.
  •  Faktor-faktor Prenatal
 Beberapa kasus retardasi mental disebabkan oleh infeksi atau penyalah gunaan obat selama ibu mengandung.Penyakit ibu yang juga dapat menyebabkan retardasi pada anak adalah sifilis, cytomegalovirus, dan herpes genital.
  • Penyebab-penyebab Budaya-Keluarga. Suatu bentuk retardasi mental ringan uang dipengaruhi oleh lingkungan yang miskin. Faktor-faktor psikososial, seperti lingkungan rumah atau social yang miskin, yaitu yang memberi stimulasi intelektual, penelantaran atau kekerasan dari orang tua, dapat menjadi penyebab atau memberi kontribusi dalam perkembangan retardasi mental pada anak-anak.
Dukungan keluarga merupakan dukungan yang bersifat sportif dan terus-menerus yang dilakukan oleh antar keluarga.Orang tua yang memiliki anak dengan retardasi mental dituntut untuk memberikan perhatian yang lebih dibandingkan kepada anak normal. Hal ini disebabkan karena anak dengan reterdasi mental memerlukan penanganan/kebutuhan yang lebih. Dalam keluarga harus saling mendukung karena pengaruh lingkungan sosial keluarga dapat berpengaruh terhadap kondisi kesehatan jiwa dan adaptasi kesehatan anak.

Orang tua dapat meningkatkan pemberian dukungan kepada anak dengan retardasi mental untuk peningkatan prestasi belajar anak, baik dukungan secara emosional maupun dukungan instrumental dengan cara meningkatkan komunikasi antara anak,dan orang tua.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar